HONG KONG COFFEE SHOP

Monday, April 23, 2018

Memang sudah hampir 2 tahun lamanya saya mengunjungi Hong Kong, seperti kebiasaan saya jika bepergian saya pasti akan mampir ke coffee shop nya. Karena saya waktu ke Hong Kong juga mencoba beberapa coffee shopnya maka saya putuskan untuk review secara singkat coffee shop yang saya coba waktu itu disana, memang tidak banyak dan tidak lengkap hanya ada 5 coffee shop yang saya coba waktu itu tetapi tetap saya akan tulis siapa tau bisa menjadi referensi coffee shop apabila berkunjung ke Hong Kong.

  • CUPPING ROOM
Coffee shop yang pertama ini sudah ada dari tahun 2011, dan merupakan coffee shop asli dari Hong Kong. Sekarang Cupping Room sudah memiliki 4 cabang yaitu di daerah Sheung Wan, Wan Chai, dan Central.




Mereka memakai coffee dari seluruh dunia, dan mereka meroastingnya sendiri memakai Probat UG15 Retro yang berasal dari German dimana sudah tidak perlu dipertanyakan lagi kualitasnya. Tidak hanya coffee nya yang berkualitas, barista mereka juga berhasil meraih banyak penghargaan bergengsi, dari kompetisi lokal sampai dengan dunia. Bagi yang penasaran apa saja penghargaan yang berhasil mereka peroleh, klik aja disini.

Cupping Room (Central)
G/F, 18 Cochrane St,
Central, Hong Kong.
Opening Hours : 8am - 5pm (Mon - Fri), 9am - 6pm (Sat,Sun, PH)
Nearest MTR : Central Station.

Cupping Room Central Google Maps



  • THE COFFEE ACADEMICS
Berdasarkan Frost and Sullivan, The Coffee Academics adalah peringkat pertama specialty coffee in 2017 di Hong Kong. Tidak hanya di Hong Kong, The Coffee Academics ini juga ada di negara lain seperti Singapore dan China. Mulai berdiri sejak 2010 coffee shop ini sendiri di Hong Kong sekarang sudah mempunyai 9 cabang.
Dan juga yang terkenal dari coffee shop ini adalah award wining beans nya dengan rating 92 dan 93 points yaitu TCA House Blend dan JWF Blend, dimana merupakan top score in Asia dan ranking 3 di dunia (2012-2015).













The Coffee Academics Causeway Bay Flagship Store

38 Yiu Wa Street, Causeway Bay,
Hong Kong.
Opening Hours : 9am - 11pm (Mon - Thu), 9am - 2am (Fri, Sat, PH eve), 10am - 9pm (Sun, PH)
Nearest Station : Wan Chai Station.

The Coffee Academics Causeway Bay Google Maps



  • 18 GRAMS SPECIALTY COFFEE
Mereka memulai bisnis kopi dari hanya espresso bar kecil hingga sekarang sudah punya beberapa cabang di Wan Chai, Mong Kok, Sheung Wan, dan Tsim Sha Tsui. Dikelola dengan baik oleh juri dari world class barista tidak heran coffee shop ini punya coffee yang tidak dapat dipandang sebelah mata.





18 Grams Specialty Coffee

Unit C, G/F, 15 Cannon Street, Causeway Bay,
Hong Kong.
Opening Hours : 8am - 8pm (everyday)
Nearest Station : Causeway Bay Station.

18 Grams Google Maps



  • OMOTESANDO KOFFEE
Yang satu ini adalah coffee shop favorite saya dan tentunya coffee nya juga di Hong Kong. Aslinya Omotesando Koffee berasal dari Jepang tetapi sangat disayangkan justru pusatnya yang di Jepang sudah tutup dan berganti menjadi KOFFEE MAMEYA.












Bagi yang sudah akrab dengan kopi buatan mereka pasti sudah tidak asing lagi dengan penampakan cappuccino mereka, yak yg atasnya bergelombang ditaburi bubuk berwarna coklat. Selain kopi nya yang enak, interior coffee shopnya juga bikin jatuh cinta. Dan kabar baiknya jg Omotesando Koffee ini baru buka cabang di Singapore, asik kan?





Omotesando Koffee
Shop No. 24-25, G/F, Lee Tung Avenue No. 200
Queen's Road East, Wanchai, Hong Kong.
Opening Hours : 8am - 8pm (weekday), 9am - 9pm (weekend)
Nearest Station : Wan Chai Station.

Omotesando Koffee Google Maps


  • ELEPHANT GROUNDS
Yang ke-5 sekaligus yang terakhir coffee shop yang saya coba di Hong Kong adalah Elephant Grounds. Selain coffee, Elephant Ground ini juga terkenal akan food dan ice cream nya. Waktu itu dikarenakan keadaan perut lagi full maka saya tidak mencoba makanan mereka hanya mencoba ice creamnya. Ice cream nya ada 2 jenis yaitu ice cream biasa dan ice cream sandwiches, tetapi waktu itu ice cream sandwiches nya jg sedang habis terpaksalah saya memesan yang di dalam cup. Di banding coffee buatan mereka saya lebih terkesima dengan ice creamnya karena enak, bukan coffee nya tidak enak tetapi ice cream nya lebih banyak menyita perhatian saya. Bagi yang ngopi disini jangan lewatkan coba ice cream sandwiches yang menjadi menu andalan mereka.







Elephant Grounds Star Street
8 Wing Fung Street, Wan Chai,
Hong Kong.
Opening Hours : 8am - 9pm (Mon - Thu), 8am - 10pm (Fri), 9am - 10pm (Sat), 9am - 9pm (Sun)
Nearest Station : Wan Chai Station.

Elephant Grounds Star Street Google Maps

You Might Also Like

0 comments

Like us on Facebook

Subscribe